Connect with us

Sportechment

Melawat ke Kandang Vietnam, Witan Sulaeman Siap Tunjukkan Permainan Terbaik

Hendi Firdaus

Published

on

Timnas Indonesia mendarat di Hanoi, Vietnam pada Sabtu (24/3) sore. Pada malam harinya, skuad Garuda langsung melakukan persiapan.

Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan menggelar latihan di lapangan latihan komplek Stadion Nasional My Dinh, Hanoi. Latihan berjalan sekitar satu jam setengah. Mulai dari pukul 18.30 hingga 20.00 waktu setempat.

Latihan timnas Indonesia sifatnya hanya pemulihan. Sebab, kondisi para pemain harus dijaga. Pada latihan Minggu (24/3) ini, skuad Garuda baru akan digeber.

“Pastinya cukup melelahkan karena perjalanan jauh. Tapi, saat ini, kami hanya recovery training dan semua pemain menikmatinya,” ujar winger timnas Indonesia, Witan Sulaeman.

“Mungkin besok perlahan latihan intens untuk persiapan melawan Vietnam. Tentunya sebagai pemain selalu siap apabila diturunkan,” jelas Witan.

Ketika timnas Indonesia menang 1-0 atas Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Kamis (21/3), Witan bermain sebagai starter. Dia bertanding selama 90 menit.

Witan sudah siap jika kembali dipercaya pelatih Shin Tae-yong. “Siapa pun pemainnya, pasti akan memberikan yang terbaik,” ungkap pemain Bhayangkara Presisi Indonesia FC ini.

Timnas Indonesia bakal menantang Vietnam dalam partai keempat Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Nasional My Dinh pada Selasa (26/3) pukul 19.00 waktu setempat.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Pangan23 mins ago

Mantan Direktur BNI Jadi Direktur Utama ID Food, Siapa Dia?

Pangan32 mins ago

Bulog Serap Ribuan Ton Jagung dari Petani, Gini Caranya!

Monitor39 mins ago

Tanggapi Upaya Prabowo Merangkul Semua, Herdropriyono Malah Bilang Begini

Migas53 mins ago

Keren! PLN Sulap Batang Singkong Jadi Biomassa untuk PLTU

Pangan2 hours ago

BDKR Bagikan Dividen Rp 23,79 Miliar, Catat Tanggalnya!

Kehutanan2 hours ago

Perhutani Kerjasama Dengan Pabrik Gula , Bisakah Swasembada Gula Tercapai?

Ruang Sujud3 hours ago

Warga Israel Injak-Injak Indomie, Bagaimana Respon Pemerintah?

Monitor4 hours ago

Potensi Konflik Kepentingan, Komposisi Pansel KPK Tak Ideal

Ruang Sujud5 hours ago

8 Hal Ini Tidak Boleh Kamu Lakukan Saat Beribadah Haji

Sportechment5 hours ago

Viral Foto Dugaan Nikah Lagi, Cinta Penelope Langsung Klarifikasi

Sportechment5 hours ago

Mulai 2027 MotoGP Bakal Ubah Aturan Balapan, Ini Tujuannya

Monitor10 hours ago

Prabowo Mau Rangkul Semua Pihak, Hendropriyono: Agak Lain?

Logistik10 hours ago

ASDP On Fire di 37 Pelabuhan, Performanya Buat Merinding

Logistik11 hours ago

Bisa Apa Kemenhub di 10 Tahun Terakhir? Ini Kata Budi Karya

Sportechment14 hours ago

Semifinal Leg 2: Jamu Bali United, Persib Siapkan Kekuatan Terbaik

Sportechment16 hours ago

Deretan Taipan RI Miliki Klub Sepak Bola di Luar Negeri, Termasuk Erick Thohir

Infrastruktur17 hours ago

Triwulan I 2024, Hutama Karya Capai Kontrak Baru Senilai…

Sportechment17 hours ago

Gonjang-ganjing Rumah Tangga Jennifer Lopez dan Ben Affleck, Ada Apa?

Sportechment18 hours ago

Stafsus Presiden Grace Natalie Buka 1St World Barongsai Championships 2024

Monitor18 hours ago

Prof Rokhmin Paparkan Strategi Wujudkan Indonesia Emas 2045